Membaca buku Perihal Nama yang berjudul "Yang Tersembunyi di Balik Nama"


       Menulis kata-kata yang belum saya tahu artinya dari satu judul tulisan dalam buku Perihal Nama yang berjudul "Yang Tersembunyi di Balik Nama" 


a.       Kolonialisme: paham tentang penguasaan oleh suatu negara atas daerah atau bangsa lain dengan maksud untuk memperluas negara itu. 
b.      Kultus: penghormatan secara berlebih-lebihan kepada orang, paham, atau benda. 
c.       Repetisi: ulangan(pelajaran). 
d.      Dekade: masa 10 tahun. 
e.       Residen:pegawai pamong praja yang mengepalai daerah(bagian dari provinsi yang meliputi beberapa kabupaten). 
f.       Mencomot: mengambil(memegang) atau mengaut dengan kelima jari. 
g.      Intens: hebat atau sangat kuat(tentang kekuatan, efek, dan sebagainya). 
h.      Anatomi: ilmu yang melukiskan letak dan hubungan bagian-bagian tubuh manusia, binatang atau tumbuh-tumbuhan. 
i.        Akademisi: orang yang berpendidikan tinggi. 
j.        Periferal:  tidak mengenai pokoknya. 
k.      Simtom: perubahan atau keadaan khusus kondisi tubuh yang menunjukkan tanda adanya suatu penyakit. 
l.        Bui: penjara.
m.    Indinesianis: ahli peneliti indonesia. 
n.      Manifestasi: perwujudan sebagai suatu pernyataan perasaan atau pendapat. 
o.      Rasialisme: prasangka berdasarkan keturunan bangsa; perlakuan yang berat sebelah terhadap(suku) bangsa yang berbeda-beda. 
p.      Kentara: nyata;terang kelihatan;tampak. 
q.      Umptan: hasil mengumpat;makian. 
r.        Linear: berbentuk garis. 
s.       Sepak: gerakan memukul sesuatu dengan kaki, dengan cara mengayunkan kaki(ke muka atau ke sisi). 
t.        Madah: kata-kata pujian. 
u.      Homofon:kata yang sama lafalnya dengan kata lain, tetapi barbeda ejaan dan maknanya(seperti masa dan massa, sangsi dan sanksi). 
v.      Literer:berhubungan dengan tradisi tulis. 
w.    Dogma: pokok ajaran(tentang kepercayaan dan sebagainya) yang harus di terima sebagai hal yang benar dan baik,tidak boleh dibantah dan diragukan. 
x.      Indoktrinasi: pemberian ajaran secara mendalam(tanpa kritik)atau penggemblengan mengenai suatu paham atau doktrin tertentu dengan melihat suatu kebenaran dari arah tertentu saja. 
y.      Ciamik: baik;bagus. 
z.       Melegitimasi: menjadikan sah;mengesahkan.

Tanggapan saya setelah membaca buku Perihal Nama dengan judul “Yang Tersembunyi di Balik Nama” yaitu di dalam cerita tersebut masih banyak kata yang belum sepenuhnya dipahami artinya oleh pembaca. Didalam cerita tersebut menjelaskan terdapat nama-nama orang asing yang disamarkan oleh Multatuli agar orang sebangsanya tidak ikut menderita malu atas terjadinya colonial yang merugikan bumiputera. Tetapi untuk nama tokoh bumiputera tidak disamarkan, seharusnya jika nama orang asing itu disamarkan maka nama tokoh buiputera juga disamarkan agar pembaca tidak tahu persis nama asli dalam bacaan tersebut. Orang yang sudah membaca novel karangan Multatuli bisa saja membenci tokoh bumiputera bahkan sampai keturunannya juga ikut dibenci, padahal belum tentu novel tersebut menceritakanbenar adanya sesuai dengan kenyataan. Apalagi jika cerita ni sudah menyangkut sejarah tentang pemerintaan Hindia Belanda maka orang membacanya akan mudah percaya. Dalam cerita “Yang Tersembunyi di Balik Nama” juga menceritakan tentang begitu pentingnya sekolah pada waktu itu agar orang bumiputera tidakdikatai sebagai orang bodoh. Tetapi yang saya tahu tidak semua orang bumiputera bisa sekolah, apabila ada yang bisa sekolah mungkin anak dari priyai atau pedagang dan anak yang diangkat menjadi anak dari priyayi atau pedagang. Didalam cerita ini menceritakan tentang kolonialismepada waktu dulu, sehingga orang yang membacanya bisa mengetahui tentang kolonialisme yang terjadi di Indonesia. Dan orang yang membacanya bisa lebih bersyukur lagi karena bisa hidup tanpa adanya penjajah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENGANALISIS UNSUR PEMBANGUN PUISI

BIOGRAFI MAUDY AYUNDA